Golden Age: Masa yang tidak bisa diulang..... So, dont miss it Mom

Golden age merupakan istilah bagi masa keemasan, masa-masa dimana kemampuan otak anak untuk menyerap informasi sangat tinggi. Apapun informasi yang diberikan akan berdampak bagi si anak di kemudian hari. Pada masa ini kemampuan otak anak mengalami perkembangan dahsyat, sekitar 80%, sedangkan sisa 20% secara melambat berkembang pada usia selanjutnya hingga usia 18 tahun,
Beberapa ahli berpendapat bahwa "golden age" dimulai saat anak mulai lahir hingga 5 tahun berikutnya atau masa balita. pada saat inilah tahun-tahun formatif atau pembentukan kepribadian yang amat menentukan perkembangan anak selanjutnya.
Kita, tentulah menginginkan kelak si kecil menjadi probadi yang matang, bertanggung jawab, mandiri, serta mampu menghadapi semua tuntutan hidupnya, nah, untuk sampai kesana, prosesnya dimulai dari lima tahun pertama ini. artinya, di lima tahun pertama inilah, perlu diletakkan sikap-sikap dasar kepribadian yang baik sebagai modal si anak agar bisa berkembang menjadi orang dewasa yang matang.
Dari beberapa sumber yang pernah kubaca, diperlukan beberapa syarat agar anak berhadil melakukan tugas-tugas perkembangan yang harus dicapainya di masa golden age ini, yakni:
1. Kematangan fisik, meliputi kematangan syaraf, otot dan kerangka yang digunakan untuk melakukan aktivitasnya.
2. Latihan. jika kematangan sudah tercapai, selanjutnya latihan yang akan menentukan peningkatan ketrampilannya.
3. Stimulasi. Ini merupakan salah satu syarat yang penting. Jika lingkungan banyak memeberi stimulasi yang tepat di usianya yang tepat (sesuai tugas-tugas perkembangan yang dicapai si kecil di tiap tahapan usianya), maka kemampuan dan ketrampilannya pun akan meningkat.
4. Minat. Agar ketrampilannya maksimal, latih anak dengan cara yang menyenangkan agar ia tak merasa terpaksa. cara keras hanya membuat anak menentang, mengingat di usia ini sikap negativistik anak amat menonjol. jika ingin anak melakukan sesuatu, ciptakan suasana yang menyenangkan agar muncul motivasinya untuk melakukan dengan senang hati. Kalau motivasi sudah muncul, akan lebih mudah mengajar anak.

The last but not the least,,, mengutip kata Dr. Maria Montessori "working with children older than 3 years is too late to have the most beneficialeffect on their life".....
So, if u want to be amazing Mom,,, dont miss the golden age of your kids...
^_^

Komentar